S1 Manajemen Pendidikan Kristen

Tentang Program Studi

Akreditasi

Website

-

gambar-prodi

Program Studi Manajemen Pendidikan Kristen merupakan Program Studi dibawah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Prodi Manajemen Pendidikan Kristen menghasilkan lulusan yang mampu menjalankan fungsi administrasi berlandaskan dengan menguasai teori dan aplikasi dalam bidang Manajemen Pendidikan.

Lulusan Prodi Manajemen Pendidikan Kristen mendapat gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) dan dapat bekerja sebagai tenaga kependidikan (Administrator dan Operator) di sekolah dan lembaga Pendidikan, menjadi Pengelola lembaga-lembaga pendidikan (Sekolah, lembaga kursus, Pusat Belajar Masyarakat), serta menjadi pelatih Pendidikan.

Program Studi Manajemen Pendidikan Kristen didukung dengan dosen – dosen professional lulusan S2 dan S3 serta fasilitas yang memadai.  Prodi Manajemen Pendidikan Kristen memiliki ruang kuliah dan laboratorium yang mendukung terlaksananya proses perkuliahan.

Tampilkan Lebih Banyak expand_more

Prospek Karir

Prospek karir ke depan bagi seorang lulusan Prodi Manajemen Pendidikan Kristen yaitu dapat bekerja sebagai Administrator dan operator di sekolah. Lulusan Prodi manajemen Pendidikan Kristen juga bisa menjadi pegawai di dinas Pendidikan. Lulusan Prodi Manajemen Pendidikan Kristen juga bisa menjadi Pengelola lembaga-lembaga pendidikan seperti lembaga kursus, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat, serta menjadi pelatih Pendidikan baik itu Pendidikan formal maupun non formal.

GELAR : Sarjana Pendidikan (S.Pd)

Materi Pembelajaran

Materi Pembelajaran Prodi Manajemen Pendidikan Kristen berpusat pada 3 bidang kajian yaitu Manajemen Pendidikan, Kepemimpinan dan Supervisi Pendidikan serta Edupreneurship. Pada bidang kajian Manajemen Pendidikan mahasiswa mempelajari 6 komponen utama yaitu Manajemen Kurikulum, Manajemen SDM, Manajemen Keuangan, Manajemen Peserta Didik, Manajemen Sarana Prasarana, Manajemen Humas serta beberapa mata kuliah terkait. Pada bidang kajian Kepemimpinan dan Supervisi Pendidikan mahasiswa mempelajari Kepemimpinan Kristen, Supervisi Pendidikan dan Pembinaan Kompetensi Manajerial. Selanjutnya untuk kajian Edupreneurship mahasiwa mempelajari Kewirausahaan, Manajemen Studi Kelayakan Bisnis dan Manajemen Pemasaran. Untuk mendukung kecirian Prodi pada Manajemen Berbasis Digital maka mahasiswa mempelajari Komputer dasar, Sistem informasi manajemen Pendidikan, Teknologi pembelajaran serta Aplikasi Komputer dalam Manajemen.



Kami siap membantu anda

Apabila kamu memiliki kendala atau pertanyaan. Silakan hubungi kami atau dapat juga membaca User Guide terlebih dahulu

Butuh Bantuan? Hubungi Kami!